BISNISIDN.COM – Wakil Presiden (Wapres) Ma’ruf Amin menanggapi kabar pengunduran 15 menteri dari Kabinet Indonesia Maju.
Wapres Ma’ruf Amin menepis isu pengunduran 15 menteri dari Kabinet Indonesia Maju.
Dia menilai para menteri di kabinet bekerja dengan baik.
“Ya, dari yang saya tahu tidak ada isu-isu di dalam. Yang saya rasakan tidak ada isu adanya pengunduran menteri ya,” ujar Ma’ruf
Baca Juga:
Mengapa Raksasa Tekstil Indonesia, Sritex Bisa Runtuh? Sempat Jaya Saat Memasok Seragam TNI
Ribuan Warga Bisa Pulang Tanpa Biaya, BRI Hadirkan Mudik Gratis Tahun 2025
Waspres menyampaikan dalam keterangan pers seperti dalam video dari Setwapres, Jumat 19 Januari 2024.
Baca artikel lainnya di sini : Soal Kabar Pengunduran Diri Sejumlah Menteri Kabinet Indonesia Maju, Berikut Tanggapan Presiden Jokowi
Lebih lanjut Ma’ruf mengungkapkan bahwa mengetahui isu tersebut hanya dari media.
Dia menekankan rapat kabinet berjalan dengan baik dan tak ada masalah.
Baca Juga:
Tunjuk Investor Global Ray Dalio untuk Kembangkan Danantara, Presiden Prabowo Ungkap Alasannya
Salah Satunya Tomy Winata, Inilah Daftar 8 Konglomerat yang Bertemu dengan Presiden Prabowo Subianto
“Memang saya baca di medsos, saya dengar juga di televisi, di media seperti itu.”
Lihat konten video lainnya, di sini: Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Nusantara, Ristadi : Tenang Pak Prabowo, Pekerja Buruh Bersama Bapak
“Tapi di dalam tidak ada apa-apa, ya seperti bekerja saja dengan baik dan rapat-rapat kabinet seperti tidak ada masalah. ,” tuturnya.
“Saya kira yang saya tahu tidak ada, semua bekerja dengan baik,” sambungnya.
Baca Juga:
Anugerah Green Leadership, Dirut PT Pupuk Indonesia (Persero) Rahmad Pribadi Raih Kategori Utama
Kendati begitu, Wapres menyebut memang ada menteri yang menjadi capres, cawapres, hingga tim sukses.
Namun, dia mengaku belum mendapatkan laporan terkait dampak dari menteri yang terlibat dalam proses pemilu itu.
“Apakah ada pengaruhnya karena banyak aktif menteri di… ada yang jadi calon presiden, calon wakil presiden, dan tim sukses dan sebagainya.”
“Saya belum mendapatkan laporan pengaruhnya apa, tidak,” terangnya.
“Kalau aturannya kan memang boleh dengan satu catatan supaya kinerjanya tidak berkurang.”
“Hasilnya seperti apa mungkin sedang dievaluasi, nanti seperti apa.”
“Kalau memang menurun tentu harus dievaluasi aturan-aturannya,” imbuhnya.
Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko menyebut isu mundurnya sejumlah menteri Kabinet Indonesia Maju (KIM) hanya desas-desus.
Desas-desus itu sengaja dihembuskan untuk menggoyang pemerintahan yang sudah berjalan dengan baik.
Pernyataan Moeldoko ini menanggapi pernyataan ekonom senior Faisal Basri, yang mengatakan ada sejumlah menteri Kabinet Indonesia Maju yang siap mundur dari kabinet.
Moeldoko memastikan kabinet Presiden Jokowi tetap solid dan terus bekerja mengejar target pembangunan.
Terlebih pemerintah memiliki program-program strategis yang harus segera diselesaikan.
“Waktu kita bekerja tinggal beberapa bulan, kita punya program strategis, itu yang harus difokuskan bahkan kecepatannya ditingkatkan.”
“Semua menteri bekerja dengan baik, dan kita di kabinet tetap solid mengejar pembangunan,” jelasnya.***